Monday, July 6, 2009

[ac-i] pameran-gambar



PAMERAN GAMBAR:
Clementine Oomes

 

10 – 17 Juli 2009 – Pukul 10.00 – 20.00 wib

Karta Pustaka (Pusat Kebudayaan Indonesia-Belanda)

Jl. Bintaran Tengah 16, Yogyakarta

T. 0274 383792  F. 024 377124  E. kpustaka@indosat.net.id

 

Clementine Oomes (1970), seorang wanita perupa dari Belanda. Ia menempuh pendidikan seni rupa di Amsterdam School of Arts & Teaching di Amsterdam, dan Royal Academy of Arts, The Hague, Belanda. Ia banyak menggambar ilustrasi untuk media cetak maupun untuk buku. Figur-figur yang digoreskannya adalah hasil pengembaraan imajinasinya yang tak terkekang. Ia menggores dan mencitrakan figur manusia, benda maupun hewan dengan kebebasan imajinasinya. Kadang mereka nampak realistis, lain kali terlihat simplistis, dan surealis. Ia senang bermain dengan imajinasi kreatifnya, dan menciptakan atmosfir bermain dalam gambar-gambarnya.

Dalam berkarya ia mengaku terinspirasi oleh banyak hal, buku dan pintu, kartu dan catatan, pertengkaran dan air mata, kerut-merut dan kambing, tidur nyenyak dan rasa takut, nyanyian dan rusa, stroberi dan padi, dan banyak hal yang kadang justru bertolak belakang. Karya-karya ilustrasinya dapat berdiri sendiri, terlepas dari teks yang divisualkan, meski pada konteks lain karyanya adalah representasi visual dari teks.

Pameran akan dibuka oleh Prof. Dr. Irwan Abdullah, Ketua Yayasan Karta Pustaka, pada hari Jumat, 10 Juli 2009, pukul 19.30 wib.

Kontak: Anggi Minarni – Karta Pustaka

                       

 

 

 

 

 

 

__._,_.___
blog: http://artculture-indonesia.blogspot.com

-----------------------
Art & Culture Indonesia (ACI) peduli pada pengembangan seni budaya Nusantara warisan nenek moyang kita. Warna-warni dan keragaman seni budaya Indonesia adalah anugerah terindah yang kita miliki. Upaya menyeragamkan dan memonopoli kiprah seni budaya Indonesia dalam satu pemahaman harus kita tentang mati-matian hingga titik darah penghabisan.
Recent Activity
Visit Your Group
Need traffic?

Drive customers

With search ads

on Yahoo!

Y! Messenger

Group get-together

Host a free online

conference on IM.

Yahoo! Groups

Mom Power

Discover doing more

for your family

.

__,_._,___

No comments:

Post a Comment