DIKLAT TARI REMO UNTUK TRAVESTI LUDRUK KARYA BUDAYA MOJOKERTO Mengharap kehadiran Bapak/Ibu pada hari Jumat, 29 Januari 2010 pukul 19.00 wib di Pondok Jula Juli Ludruk Karya Budaya Dusun Sukodono RT 02 RW 01 Desa Canggu Kecamatan Jetis Acara: Diklat Tari Remo untuk travesti Pelatih: Sunawan, Jurusan Tari SekolahTinggi Kesenian Wilwatikta, Surabaya Terima kasih. Salam, H. Drs Eko Edy Susanto,Msi Mojokerto
Profil Sunawan Sunawan, kelahiran Mojokerto, 9 Maret 1978, merupakan salah satu penata tari berbakat di Mojokerto.Alumni SMAN 1 Gedeg Kabupaten Mojokerto, mahasiswa jurusan tari Sekolah Tinggi Kesenian Wilwatikta, Surabaya. Beberapa karya tarinya antara lain Durgo gugat (2001, Surabaya), Sumpah Palapa (2002, HUT Kostrad di Jakarta), Empluk Markona (2005, Surabaya), Kemuning (2006, Surabaya), Kembang Kemuning (2007 di Festival Seni Mojopahit).
Profil Ludruk Karya Budaya Mojokerto
Dengan maraknya ludruk yang diprakarsai oleh TNI dan Polri, tahun 1967 membuat para tokoh masyarakat di Desa Canggu Kecamatan Jetis Mojokerto tergerak hatinya untuk mendirikan organisasi ludruk. Di desa Canggu secara turun temurun sejak jaman penjajahan Belanda selalu berdiri grup ludruk. Maka diamanatkan pada Cak Bantu yang kebetulan anggota Polsek Jetis untuk mendirikan grup ludruk. Tepatnya tanggal 29 Mei 1969 berdirilah ludruk yang diberi nama Karya Budaya dipimpin oleh Cak Bantu dengan binaan Polsek Jetis.
|
-----------------------
Art & Culture Indonesia (ACI) peduli pada pengembangan seni budaya Nusantara warisan nenek moyang kita. Warna-warni dan keragaman seni budaya Indonesia adalah anugerah terindah yang kita miliki. Upaya menyeragamkan dan memonopoli kiprah seni budaya Indonesia dalam satu pemahaman harus kita tentang mati-matian hingga titik darah penghabisan.
No comments:
Post a Comment