Thursday, April 15, 2010

[ac-i] karya baru Ananda Sukarlan utk tenor dinyanyikan Dani Dumadi

 


Hari Minggu, 25 April jam 7 malam publik Jakarta akan bisa mendengarkan karya baru Ananda Sukarlan untuk tenor dan piano berdasarkan puisi dari Walt Whitman. Selain itu Ananda sendiri akan memainkan beberapa karyanya yang ditulis untuk anak-anak cacat (dengan hanya 2 jari di tangan, dan juga yg menderita kelumpuhan di kaki). Konser ini akan diselenggarakan di World Theatre, British International School (Bintaro, Sektor IX).
 
  Karya-karya vokal untuk tenor & piano tsb akan dinyanyikan oleh penyanyi Dani Dumadi, yang akan menyanyikan 6 lagu diiringi sang komponis sendiri :
 
- I sit and Look Out (Walt Whitman)
- Dalam Sakit (Sapardi Djoko Damono)
- Berkicaulah Burungku (Eka Budianta)
- Pria yang (pergi) jauh (Sapardi Djoko Damono)
- Darkness and my Lover (from "The Sleepers", Walt Whitman) (World Premiere)
- Meninggalkan kandang (Eka Budianta)
 
Untuk info lebih lanjut, silakan kunjungi www.anandasukarlan.com atau hubungi Chendra di ycep@yahoo.com atau 0818 891038
 

Dani Dumadi adalah penyanyi Indonesia yang baru saja kembali dari Washington D.C, Amerika Serikat. Disana ia belajar vocal pada seorang penyanyi tenor Amerika bernama Issachah Savage dan baru-baru ini sempat menggelar resital di KBRI berjudul "East Meets West" bersama penyanyi sopran Jennifer Weingartner dan pianis Barbara Schelstrate. Ia juga pernah terlibat dalam pementasan operetta karya Gilbert & Sullivan dimana ia berperan sebagai Frederic di the Pirates of Penzance , dan sebagai Strephon di Iolanthe. Masing-masing operetta diproduksi pada tahun 2008 dan 2009 oleh the Capitol Hill Arts Workshop.

 Sewaktu di Washington D.C, Dani bergabung dengan kelompok Master Chorale of Washington pimpinan Donald McCullough dimana ia berkesempatan untuk berpentas beberapa kali bersama mereka dan the National Symphony Orchestra di Kennedy Centre. Ia juga tergabung dalam kelompok Sonus Cura (pimpinan Daniel Ozment), paduan suara dan schola St. Gregory (pimpinan David Lang), serta melayani secara rutin sebagai pemimpin lagu/dirigen umat di Gereja Katolik St. Michael the Archangel di Silver Spring, Maryland .



__._,_.___
Recent Activity:
blog: http://artculture-indonesia.blogspot.com

-----------------------
Art & Culture Indonesia (ACI) peduli pada pengembangan seni budaya Nusantara warisan nenek moyang kita. Warna-warni dan keragaman seni budaya Indonesia adalah anugerah terindah yang kita miliki. Upaya menyeragamkan dan memonopoli kiprah seni budaya Indonesia dalam satu pemahaman harus kita tentang mati-matian hingga titik darah penghabisan.
MARKETPLACE

Stay on top of your group activity without leaving the page you're on - Get the Yahoo! Toolbar now.


Welcome to Mom Connection! Share stories, news and more with moms like you.


Hobbies & Activities Zone: Find others who share your passions! Explore new interests.

.

__,_._,___

No comments:

Post a Comment