http://www.KabariNe
Jakarta, KabariNews.com - Lomba penulisan kreatif kembali digelar, berdasarkan siaran pers Kedutaan Besar Amerika Serikat yang diterima redaksi KabariNews.com, lomba yang digelar di Hotel Aston Marina Ancol, Jakarta Utara, ini akan memperebutkan hadiah berupa beasiswa serta hadiah menarik lainnya.
Lomba yang akan dilaksanakan pada hari Sabtu (10/4), pukul 08.00 - 12.00 WIB, tersebut mengangkat tema "The Changing World Outside My Window: Where Am I From and Where Am I Going?".
Berikut ini isi siaran pers yang diterima redaksi:
Dalam kurun lima tahun terakhir, Program English Teaching Assistantship (ETA) Fulbright telah berkembang secara pesat. Tahun ini untuk ke-tiga kalinya Program Fulbright ETAs menggelar kompetisi penulisan kreatif tingkat nasional dengan judul W.O.R.D.S. Kompetisi ini bertujuan untuk membantu menyuarakan gagasan-gagasan dari para siswa Indonesia. Para peserta berasal dari tingkat 10 and 11 (kelas 1 dan2) dari SMU yang berafiliasi dengan Program Fulbright ETAs. Setiap SMU mencalonkan satu orang finalis hasil dari kompetisi terbuka. Tema kompetisi untuk 2010 adalah "The Changing World Outside My Window: Where Am I From and Where Am I Going?". Para siswa akan berbagi kesan mereka yang beragam tentang kebudayaan dan identitas Indonesia melalui puisi, lagu, cerita, narasi, monolog, ataupun pidato tidak lebih dari 500 kata.Tiga puluh dua finalis akan berada di Jakarta untuk berkompetisi. Dalam acara tersebut juga akan diadakan lokakarya mengenai kebudayaan Amerika dan Indonesia. Para finalis akan mendapat biaya penuh perjalanan ke Jakarta pada 9 - 11 April, dan didampingi oleh Fulbright ETA mereka masing-masing yang ditugaskan di institusi pendidikan mereka.
Dewan juri kompetisi tersebut berasal dari Kedubes AS, Dewan AMINEF, dan para profesional seniman kreatif serta media. Para finalis utama akan berkompetisi untuk mendapatkan hadiah beasiswa melanjutkan pendidikan tinggi.
Kompetisi W.O.R.D.S. ini didanai oleh Yayasan Pertukaran Amerika-Indonesia (American Indonesian Exchange Foundation/AMINEF)/Fulbright Indonesia.
-----------------------
Art & Culture Indonesia (ACI) peduli pada pengembangan seni budaya Nusantara warisan nenek moyang kita. Warna-warni dan keragaman seni budaya Indonesia adalah anugerah terindah yang kita miliki. Upaya menyeragamkan dan memonopoli kiprah seni budaya Indonesia dalam satu pemahaman harus kita tentang mati-matian hingga titik darah penghabisan.
No comments:
Post a Comment