Halo Teman-teman!!! Numpang info yaa....
Bingung liburan anak-anak sekolah mau ngapain?? nah daripada bingung, mending dateng yuuk ke acara Festival Rajutan Indonesia yang diadakan dari tanggal 23 Juni - 11 Juli di Mal Ciputra, Grogol, Jakarta Barat. Disana anak-anak bisa belajar, bermain dan berkreasi dengan benang. Tapi apa hanya untuk anak-anak?? tentu saja tidak...
Kegiatan ini terbuka buat semua, mulai dari anak-anak, sampai kakek dan nenek. Acara yang juga bekerjasama dengan Mal Ciputra yang juga mengusung event mereka bertajuk NEXT yang ditujukan sebagai upaya untuk mengajak Generasi Muda agar semakin kreatif dan berdaya.
Ada apa saja sih Festival Rajutan Indonesia kali ini??
TALKSHOW, FASHION SHOW DAN LOMBA
Sabtu, 26 Juni 2010 :
12.30 13.30 : Menghindari Kepikunan dengan Merajut/Merenda
Pembicara : Arniria Kesuma dkk (komunitas Rajut Bogor dan Depok)
13.45 15.00 : Mandiri dan Kreatif dengan Merajut/Merenda
Pembicara : Riani dkk (Kelompok Rajut Jalanan)
15.15 16.15 : Siapa bilang Pria gak boleh Merajut/Merenda
Pembicara : The Man Who Knit dkk
16.30 17.30 : Peran Komunitas dalam Meningkatkan Solidaritas
Pembicara : Knitting 1st dan Kelompok Rajut Ciledug
19.30 20.30 : Fashion Show Kreasi Rajutan
"Kreasi Warna Warni Rajutan Indonesia"
bekerjasama dengan Sekolah Mode Poppy Dharsono
10.00 selesai : Kegiatan Lomba
a. Berkreasi Memanfaatkan Barang Bekas menjadi Kreasi Rajutan
b. Menghias Barang Bekas Menjadi Cantik dan berguna dengan Kreasi Rajutan
c. Membuat Wadah/Kantong sebagai Pengganti kantong Plastik
(Menggunakan benang produksi Indovon, yang dapat diperoleh di stand Indovon)
Biaya Lomba : Rp. 20.000 per orang
Persyaratan:
1. Hasil karya teman-teman adalah murni hasil kreasi dari teman-teman, bukan contekan.
2. Menggunakan bahan-bahan yang tidak berpolusi atau beracun.
3. Hasil karya pemenang akan menjadi milik Panitia FRI
4. Keputusan Juri tidak dapat diganggu gugat.
Jumat, 9 Juli 2010 :
11.00 12.30 : Kreasi Rajutan dengan Jaring
Launching Buku "Rajut Jaring"
Pembicara : Ira Dhyani Indira (pengarang Buku Rajutan dan Sulam)
Viola Miranda Simanungkalit
15.00 16.00 : Pengumuman Hasil Lomba dan Musik
16.00 16.45 : Pengumuman Hasil Kreasi Selimut Rajutan Terbesar dengan Motif Batik Kawung
17.00 18.00 : Tunisian Crochet, apa dan bagaimana sih?
Pembicara : Thata Pang (Pengarang Buku Rajutan)
19.00 20.00 : Bagaimana Cara Membuat Pola Baju Rajutan
Pembicara : Dyah Dyanita (Pengarang Buku Rajutan dan Pendiri Milis Mari Merajut)* (dalam konfirmasi)
Indah Sri Lestari (Dosen Pola Jahit Sekolah Mode Poppy Dharsono)
PELATIHAN :
Knitting untuk Pemula : tiap hari* dari jam 11 9 malam
Knitting Pemula : Rp. 75.000 2 jam pelatihan (sudah termasuk benang)
Knitting Lanjutan : Rp. 100.000 2 jam pelatihan (sudah termasuk benang)
* tiap selasa, kamis dan sabtu, minggu
Crochet Pemula : Rp. 50.000 2 jam pelatihan (sudah termasuk benang)
Crochet lanjutan : Rp. 75.000 2 jam pelatihan (sudah termasuk benang)
Yubiami : Rp. 50.000 2 jam pelatihan (sudah termasuk benang)
Crochet Net : Rp 100.000 2 jam pelatihan (sudah termasuk benang dan jaring/net) *tiap sabtu, minggu
PEMBUATAN SELIMUT RAJUTAN TERBESAR DAN SYAL TERPANJANG DENGAN MOTIF BATIK KAWUNG INDONESIA
Selain kegiatan-kegiatan diatas, kami masih punya kegiatan lain, yaitu Membuat square rajutan dan syal yang akan digabungkan untuk Membentuk Selimut Rajutan Terbesar dan Syal Terpanjang yang akan membentuk motif Batik Kawung Indonesia yang merupakan motif asli batik Indonesia.
Kegiatan ini adalah kegiatan raksasa yang melibatkan seluruh teman-teman perajut di seluruh Indonesia.
Proses penyambungan square akan dilakukan : tgl 23 Juni 7 Juli 2010
Pengumuman hasil : 9 Juli 2010
Pameran hasil karya : 9 11 Juli 2010
Hasil karya selimut akan disumbangkan ke Museum Tekstil Indonesia.
Untuk informasi lebih lanjut dan kerjasama bisa menghubungi :
Ari Asih 0818 126 707
Ayun 0813 1524 8811
Atau cek ke festivalrajutanindonesia.blogspot.com
Yuk kita semua partisipasi dalam kegiatan akbar Rajutan Indonesia dan buktikan kalau kita memang kreatif dan mandiri!!!
Kegiatan ini diselenggarakan oleh:
Komunitas Mari Merajut
Mal Ciputra
Didukung oleh :
Sekolah Mode Poppy Dharsono
Indovon
Utama Handicraft
Dynamic Crochet `n Friends
Sun Flower
Graha Kreasi
http://craftcentral.multiply.com
http://merajutonline.multiply.com
-----------------------
Art & Culture Indonesia (ACI) peduli pada pengembangan seni budaya Nusantara warisan nenek moyang kita. Warna-warni dan keragaman seni budaya Indonesia adalah anugerah terindah yang kita miliki. Upaya menyeragamkan dan memonopoli kiprah seni budaya Indonesia dalam satu pemahaman harus kita tentang mati-matian hingga titik darah penghabisan.
No comments:
Post a Comment