Wednesday, April 22, 2009

[ac-i] Undangan Nonton Teater di TIM



UNDANGAN :


Pentas Teater Tujuan Dewan Kesenian Jakarta mengundang rekan-rekan sekalian menyaksikan pementasan teater ;


Domba-domba Revolusi
karya B Soelarto


Oleh :
Komunitas SARKEM


Sutradara :
Yudhi Becak


Jadwal :
Jumat, 24 April 2009
Mulai pukul 19.30 WIB
Di Sanggar Baru Taman Ismail Marzuki (TIM)


Gratis!


Sinopsis :


Kisah ini bermula ketika beberapa orang terjebak dalam sebuah losmen di salah satu sudut kota. Sebuah kota bernama Kota Tengah, wilayah yang sedang dilanda perang. Kota ini sudah diambang mati, tinggal menanti saat-saat diambil alih oleh tentara musuh.


Situasi yang serba sulit, dan ruang gerak yang terbatas, orang-orang (tokoh) di dalam losmen perempuan, penyair, petualang, pedagang, politikus hanya memikirkan keselematan dirinya sendiri. Selain tokoh seniman (penyair) tidak ada orang yang berani keluar dari losmen untuk mencari informasi atau berita tentang perkembangan situasi terakhir. Sebagaimana orang hanya memikirkan cara guna mencari keuntungan dari situasi yang tengah terjadi. Salah seorang (petualang) dengan kelicikannya, menghasut dan mempropaganda seluruh penghuni losmen. Disinilah embrio konflik itu bermula. Situasi menjadi serba sulit, menjepit.


Terjadilah polemik diantara mereka yang kemudian saling menjebak, membunuh dan terbunuh. Dalam situasi itu, tidak membuat orang untuk melupakan perasaan dan hatinya. Asmara tumbuh diantara salah satu penginap losmen dengan perempuan pemilik losmen. Namun sang perempuan tewas di berondong senapan oleh serdadu musuh. Sehingga tinggallah sang penyair melalui kehidupannya setelah semua terjadi. Tanpa cintanya, tanpa teman berdebat.
 
Terima kasih atas bantuan rekan-rekan untuk membantu menyebarluaskan informasi ini ke khalayak..

Salam,

Dimas Fuady
Public Relations Jakarta Arts Council
www.dkj.or.id





Lebih aman saat online.
Upgrade ke Internet Explorer 8 baru dan lebih cepat yang dioptimalkan untuk Yahoo! agar Anda merasa lebih aman. Gratis. Dapatkan IE8 di sini!

__._,_.___
blog: http://artculture-indonesia.blogspot.com

-----------------------
Art & Culture Indonesia (ACI) peduli pada pengembangan seni budaya Nusantara warisan nenek moyang kita. Warna-warni dan keragaman seni budaya Indonesia adalah anugerah terindah yang kita miliki. Upaya menyeragamkan dan memonopoli kiprah seni budaya Indonesia dalam satu pemahaman harus kita tentang mati-matian hingga titik darah penghabisan.
Recent Activity
Visit Your Group
Give Back

Yahoo! for Good

Get inspired

by a good cause.

Y! Toolbar

Get it Free!

easy 1-click access

to your groups.

Yahoo! Groups

Start a group

in 3 easy steps.

Connect with others.

.

__,_._,___

No comments:

Post a Comment